SUNMOJAPAZ: PAPKA Ajak Masyarakat Olahraga Berjalan Kaki Bersama untuk Kesehatan

Papka Jember


Jogja Pekan, Yogyakarta, Pada hari Minggu, 5 Januari 2025, PAPKA (Perkumpulan Alumni Pelatihan Kesehatan Al Kasaw) melaksanakan event SUNMOJAPAZ, sebuah kegiatan olahraga berjalan kaki yang diadakan serentak di 32 kota di Indonesia. Acara ini dihadiri oleh anggota PAPKA dan keluarganya, bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan secara alami.

Bapak Faizal Arif Musyafa, S.Psi., selaku Ketua PAPKA Pusat, menyatakan, “Kegiatan ini adalah bentuk kolaborasi antara kebiasaan sehat dan kesempatan untuk bersilaturahmi. Dengan melibatkan seluruh anggota Papka yang merupakan para praktisi terapi pengobatan dengan metode paz al kasaw di satu waktu, kami berharap dapat saling berbagi pengalaman, dan menerapi satu sama lain.”

Teknik berjalan kaki yang diperkenalkan dalam acara ini, yaitu JAPAZ, diharapkan dapat memberikan manfaat lebih bagi peserta. “Teknik JAPAZ ini metode berjalan kaki temuan Ustadz Haris Moedjahid Rahimahullah Founder PAZ Al Kasaw. Ia berbeda dengan jalan kaki biasa, lebih menekankan pada langkah yang panjang dan berporos pada perut, sehingga lebih aman dan efektif untuk segala usia,” tambah Bapak Faizal.

Papka Banjarmasin

Dengan partisipasi yang melibatkan 20 hingga 40 orang paztrooper di tiap lokasi, SUNMOJAPAZ menjadi sebuah gerakan kolektif yang menggugah kesadaran akan kesehatan jasmani dengan cara mudah, murah, praktis, yakni berjalan kaki. Mari bergabung dalam komunitas sehat ini dan jadikan hidup lebih bugar! Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi mypapka.com dan media sosial kami: Instagram: @papka_official, TikTok: @papkaofficial, Facebook: @papkapusat.

0 Komentar

Jasa Penerbitan Buku dan ISBN